Home Info Kampus Tenaga Kependidikan STIKes Budi Luhur Cimahi Ikuti Pelatihan Publik Speaking

Tenaga Kependidikan STIKes Budi Luhur Cimahi Ikuti Pelatihan Publik Speaking

117

KampusHebat.com — Dalam menyongsong era Industri 4.0, kemampuan berkomunikasi atauĀ public speaking menjadi ujung tombak juga bagi tenaga kependidikan. Tidak hanya sekedar memperlancar komunikasi dan interaksi dengan sesama manusia, tetapi keterampilan public speaking akan mendukung kesuksesan dalam dunia pendidikan, pembelajaran, mendukung kinerja dan meningkatkan prestasi kerja serta karir, juga berdampak positif terhadap citra diri, integritas dan kredibilitas.

Untuk mempersiapkan tenaga kependidikan yang unggul di berbagai bidang, STIKes Budi Luhur melalui bagian kepegawaian di bawah Wakil Ketua 2 Bidang Administrasi Umum dan Keuangan menggelar pelatihan Public Speaking. Pelatihan yang diikuti oleh sekira 50 orang tenaga kependidikan di lingkungan STIKes Budi Luhur ini digelar selama satu hari, Selasa (5/7/22) di ruang Auditorium STIKes Budi Luhur Cimahi.

Pada kesempatan tersebut, Ketua STIKes Budi Luhur Cimahi Sri Wahyuni, S.Pd., M.Kes., Ph.D., menjelaskan bahwa pelatihan ini merupakan salah satu upaya peningkatan kualifikasi yang harus dipersiapkan untuk para tenaga kependidikan di lingkungan STIKes Budi Luhur. Menurutnya, saat ini STIKes Budi Luhur memiliki tenaga kependidikan dari berbagai jenjang pendidikan yang harus dikelola secara optimal untuk meningkatkan kompetensi mereka dan juga memberi kesempatan yang sama untuk maju seperti halnya tenaga pendidik.

Pelatihan Publik Speaking ini di isi oleh pemateri dari Fakultas Komunikasi Universitas Islam Bandung Dr. Ani Yuningsih, Dra., M.Si. Seluruh peserta mendapatkan sertifikat dan bagi peserta yang aktif dan komunikatif mendapatkan hadiah doorprize menarik yang telah disiapkan oleh panitia . *Imut

Leave a Reply